Forum Persukuan Datuk Melayu Mudo Demo di Polres Kampar

Titiknalar
23 Apr 2025 09:44
2 minutes reading

Kampar, titiknalar.com – Sekitar Ratusan masa dari forum persukuan Datuk Melayu Mudo menggelar aksi demo didepan Polres Kampar di jalan M Yamin Bangkinang Kota, Rabu (23/4/2025).

Kedatangan masa tersebut sekitar pukul 10.30 wib dan masa juga membawa beberapa buah spanduk yang berisikan, ’Kembalikan Marwah adat kami, tangkap Rusdi Rahman dia bukan Jadeko lagi, pak Kapolres tolong keluarkan orang bayaran Rusdi dari tanah ulayat persukuan Melayu Datuk Mudo, Usut tuntas kekerasan yang dilakukan oleh orang bayaran Rusdi,”

Salah seorang juru bicara dari forum persukuan Datuk Melayu Mudo, Zulfadli dalam orasi nya dengan lantangnya mengatakan, kami ingin kasus penganiayaan yang dilakukan oleh orang suruhan oknum agar ditangkap.

“Kami minta pelaku penganiayaan segera ditangkap, hal tersebut demi keadilan. Laporan polisi di Polres Kampar sudah lama, tetapi nya belum ditangkap,’ tegasnya.

Kami minta kepada. Polres Kampar agar segera mengeluarkan orang Flores dari tanah adat kami, hal tersebut demi untuk menjaga katibmas. Seolah – olah tidak ada fungsi katibmas didalam dan mengakibatkan sanak saudara kami mengalami luka dari tindak kekerasan, terang Zulfadli.

Setelah masa menggelar orasi didepan Polres Kampar dan perwakilan masa masuk kedalam Polres Kampar dan disambut langsung oleh Kapolres Kampar AKBP Mihardi Mirwan, SH, S.I.K, MM.

Kapolres Kampar Mihardi Mirwan dihadapan perwakilan persukuan Datuk Melayu Mudo mengatakan, saya menilai permasalahan ini menyangkut saling klaim lahan yang melibatkan kelompok tertentu.

Diterangkan lebih lanjut oleh Mihardi Mirwan, Kita nanti sinergi dengan kekuatan – kekuatan dan nilai – nilai di persukuan Datuk Melayu Mudo. Sebagai Kapolres saya sangat menghargai para orang tua yang ada disini demi untuk kebaikan.

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *